Caringin, SMI - Bhabinkamtibmas Desa Caringinkulon Polsek Caringin Polres Sukabumi, Brigadir Ananda Pratama SH, melakukan sambang ke pangkalan ojeg selaawi yang terletak di Kp. Selaawi, Desa Caringinkulon, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi. Dalam kegiatan ini, Brigadir Ananda Pratama menyampaikan himbauan kepada warga, terutama para pengendara ojek, untuk tertib berlalu lintas dan tetap waspada terhadap potensi kejahatan seperti curanmor.
Pangkalan ojeg selaawi merupakan pusat aktivitas transportasi warga setempat. Oleh karena itu, kehadiran Bhabinkamtibmas dalam sambang ini bertujuan untuk memastikan para pengendara ojek dan pengguna jalan lainnya mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama.
"Kami menghimbau kepada seluruh warga, khususnya para pengendara ojek, agar senantiasa mengutamakan keselamatan dalam berlalu lintas. Patuhi rambu-rambu dan aturan lalu lintas demi menghindari kecelakaan yang bisa mengancam nyawa dan harta benda, " ungkap Brigadir Ananda Pratama.
Selain itu, dalam sambang tersebut, Bhabinkamtibmas juga mengingatkan warga untuk waspada terhadap potensi tindak kejahatan curanmor. Warga diimbau untuk selalu menjaga barang bawaan dengan baik dan mengamankan kendaraan agar tidak menjadi target para pelaku kejahatan.