Usai Sholat Idul Adha, Prabowo Santap Nasi Timbel Bareng Polantas, PM dan Wartawan di Bandung Barat

    Usai Sholat Idul Adha, Prabowo Santap Nasi Timbel Bareng Polantas, PM dan Wartawan di Bandung Barat

    Usai melaksanakan Ibadah shalat Idul Adha 1444 H di Stadion Gelora Mandalamukti, Prabowo melanjutkan makan bersama dengan Polisi Lalu Lintas (Polantas), Polisi Militer (PM), dan rekan media di RM Nasi Timbel H. Komarudin. 

    Menu makan yang disantap yakni nasi timbel yang merupakan salah satu makanan khas Jawa Barat, yang penyajiannya dibungkus dengan menggunakan daun pisang berbentuk bulat lonjong menyerupai timbel. Prabowo pada kesempatan itu juga didampingi oleh Dedi Mulyadi dan Iwan Bule. 

    “Tempatnya bagus, makanannya enak banget, ” ujar Prabowo kepada pemilik warung tersebut.

    Usai menyantap makanan nasi timbel, Prabowo pun diserbu oleh warga sekitar yang ingin bersalaman dan berfoto bersama. 

    “Saya mengucapkan terimakasih atas kedatangan tim yang dadakan ini, tim Bapak Prabowo. Bapak juga seneng makan di sini alhamdulillah katanya makanannya enak. Makannya sama ayam goreng kampung sama karedok kulitnya sedikit ya tadi cicipi, ” kata sang pemilik.

    Prabowo pun didoakan oleh pemilik warung nasi timbel tersebut agar senantiasa sehat dan sukses selalu. 

    “Ini bener-bener surprise banget karena pertama kali Bapak Prabowo ke sini, semoga Bapak Prabowo sukses dan apa yang direncanakan Allah kabulkan mudah-mudahan, ” ujarnya.

    sukabumi jabar prabowo
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Prabowo Subianto Diserbu Emak-emak Usai...

    Artikel Berikutnya

    Salat Idul Adha di Stadion Mandalamukti,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Eks Dirut Pertamina Luhur Budi Djatmiko Ditetapkan Tersangka, Apa Kasusnya?
    Polres Sukabumi Gelar Bakti Sosial Berupa Pembagian Sembako di Kampung "Tiktoker Sadbor "
    Jaga Kesehatan Tubuh, Prajurit Korem 012/TU Laksanakan Olahraga Bersama
    Menteri ATR/BPN Temui Kapolri Untuk Kerjasama Berantas Mafia Tanah Tanpa Toleransi
    Kodim 1710/Mimika Buka Perkemahan Wira Karya Pramuka Saka Wira Kartika TA 2024

    Tags